How to Connect a VPN in Windows 10

 Assalamualaikum kawan,

Kali ini saya akan membagikan artikel tentang How to Connect a VPN in Windows 10. Sebelum itu perlu kita ketahui VPN merupakan layanan yang memungkinkan kita untuk mengakses source pada jaringan secara Private atau pribadi dan tentunya secara Secure atau aman.

1. Kita klik tombol Start atau logo Windows pada Desktop Windows 10 lalu kita klik Setting.
2. Setelah itu klik Network & Internet.
3. Lalu kita klik VPN kemudian klik Add a VPN connection.
4. Setelah itu kita pilih Windows (built-in) pada kolom VPN Provider. Lalu kolom Connection name kita isi sesuai kebutuhan kita. Lalu kolom Server name or address kita isi IP Address dari VPN Server yang akan kita pakai. Jika sudah kita klik Save untuk menyimpan konfigurasi.
5. Lalu kita klik Connect.
6. Kemudian kita diminta Sign in VPN. Lalu kita Sign in dengan Username dan Password dari VPN Server.
7. Kemudian bisa lihat seperti gambar dibawah ini bahwa Windows 10 sudah Connect VPN.
Ok sampai disini How to Connect a VPN in Windows 10 telah selesai. Jika ada kendala silahkan komen.
See you next time... Wassalamualaikum wr.wb.
Terima kasih.



Posting Komentar

0 Komentar